Respons Putusan MK: Anies-Muhaimin Ucapkan Selamat ke Prabowo-Gibran, Pastikan Gerakan Perubahan Tidak Berhenti

23 April 2024 07:04 WIB

Narasi TV

Calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 1 Anies Baswedan (kanan) dan Muhaimin Iskandar (kiri) melambaikan tangannya usai mengikuti jalannya sidang putusan perselisihan hasil Pilpres 2024 di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Senin (22/4/2024). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/wpa. (ANTARA FOTO/M RISYAL HIDAYAT)

Penulis: Jay Akbar

Editor: Akbar Wijaya

Calon presiden Anies R. Baswedan dan calon wakil presiden A. Muhaimin Iskandar yang pada Pilpres 2024 mendapat nomor urut 01 merespons putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait perkara Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) 2024. 

Bagi mereka putusan MK yang menolak seluruh dalil pemohon menunjukkan bahwa tidak ada siapa pun yang mampu menghentikan laju pelemahan demokrasi di Indonesia.

"Putusan ini sebetulnya tidak mengejutkan putusan hari ini mengkonfirmasi bahwa kita semua termasuk MK tak kuasa menghentikan laju Pelemahan demokrasi di negeri kita tercinta," kata Muhaimin yang didampingi Anies dalam sebuah rekaman video, Senin (22/4/2024).

Muhaimin memberikan apresiasi kepada tiga hakim MK yang menyatakan disenting opinion atas putusan yang diambil MK: Saldi Isra, Eny Nurbaningsih, dan Arief Hidayat.

"Mereka adalah orang-orang yang mulia, yang menjadi harapan bagi tegaknya konstitusi dan kembalinya Marwah Mahkamah Konstitusi ke depan," ujar Muhaimin.

Sedangkan Anies menyerukan agar para pendukungnya terus menjaga cita-cita perubahan dan mengawal demokrasi. Menurutnya menjaga proses demokrasi dan proses ekonomi adalah dua hal yang sama pentingnya.

"Oleh karena itu kita semua harus terus bekerja harus terus merangkul dan memperkuat masyarakat agar dalam proses demokrasi masyarakat kita bisa kebal terhadap imbalan-imbalan iming-iming jangka pendek, dan tahan terhadap ancaman-ancaman, dan tidak ada lagi pihak-pihak yang melakukan itu pada masyarakat kita," ujar Anies.

Kendati demikian, Anies dan Muhaimin menerima putusan MK dan mengucapkan selamat kepada Prabowo dan Gibran sebagai presiden dan wakil presiden 2024-2029. Muhaimin mengatakan keputusan MK menjadi akhir dari proses Pilpres 2024.

"Insyaallah saya dan Mas Anies akan terus membersamai teman-teman semua di dalam memperjuangkan kebaikan dan perbaikan menuju Indonesia yang adil dan makmur untuk semua," ujar Muhaimin.

Berikut ini pernyataan keduanya.

A. Muhaimin Iskandar: MK Tak Kuasa Menghentikan Laju Pelemahan Demokrasi

Saudara-saudara sekalian baru saja Kita mendengarkan putusan Mahkamah Konstitusi terkait hasil akhir Pilpres tahun 2024. Putusan ini sebetulnya tidak mengejutkan putusan hari ini mengkonfirmasi bahwa kita semua termasuk MK tak kuasa menghentikan laju pelemahan demokrasi di negeri kita tercinta.

Sebagai catatan kami sangat bangga dengan tiga hakim MK yang menyatakan disenting opinion. Yang saya muliakan Profesor Saldi Isra, Profesor Eny Nurbaningsih, Profesor Arif Hidayat. Mereka adalah orang-orang yang mulia, yang menjadi harapan bagi tegaknya konstitusi dan kembalinya marwah Mahkamah Konstitusi ke depan dan mereka akan menjadi catatan indah dan baik dalam sejarah kita berbangsa dan bernegara.

Profesor Saldi Isra tadi mengingatkan tentang keadilan substansial bukan sekedar keadilan prosedural. Ini adalah catatan amat penting yang sayangnya terabaikan dalam proses demokrasi kita akhir-akhir ini, artinya kita memiliki tugas yang masih panjang sebab demokrasi kita sesungguhnya masih ringkih dan harus terus-menerus dijaga dan dirawat.

Namun kami masih menerima dan kita semua menghormati keputusan Mahkamah Konstitusi ini sebagai keputusan yang final dan mengikat. 

Anies R. Baswedan: Jaga Terus Proses Demokrasi dan Proses Ekonomi

Saudara-saudara sekalian perlu usaha kita semua untuk terus-menerus memperkuat demokrasi, perlu sensitivitas kita semua untuk terus-menerus menjaga agar amanat reformasi tidak tergerus walaupun proses penggerusannya berjalan pelan-pelan, sedikit-sedikit yang seringkali membuat kita terlena.

Kita semua sadar kita masih harus kerja keras, harus kerja terus-menerus untuk menyadarkan publik luas bahwa institusi demokrasi yang kuat yang berfungsi baik itu sama pentingnya dengan institusi ekonomi yang kuat yang berfungsi dengan baik.

Keduanya, proses demokrasi, proses ekonomi harus berjalan dengan baik dengan efisien efektif dan menggunakan prinsip-prinsip yang benar. Oleh karena itu kita semua harus terus bekerja harus terus merangkul dan memperkuat masyarakat agar dalam proses demokrasi masyarakat kita bisa kebal terhadap imbalan-imbalan iming-iming jangka pendek, dan tahan terhadap ancaman-ancaman, dan tidak ada lagi pihak-pihak yang melakukan itu pada masyarakat kita.

A. Muhaimin Iskandar: Gerakan Perubahan Tidak akan Berhenti

Saudara-saudara atas alasan ini semua kami akan terus berkomitmen terhadap gerakan perubahan dengan cita-cita jangka panjang, memperkuat pilar-pilar demokrasi, serta menghadirkan keadilan dan kemakmuran bagi semua dalam kesempatan apapun yang bisa kita raih di masa depan. 

Cita-cita kita untuk membangun negara yang menjamin keleluasaan berbicara dan kebebasan mengkritik negara di mana warganya bebas memilih tanpa iming-iming imbalan sesaat dan tekanan maupun ancaman. 

Ini tidak akan berhenti kita harus terus berjuang bersama-sama namun saudara-saudara kepada seluruh para pendukung yang telah menitipkan aspirasi perubahan kepada kami sebagai capres dan cawapres kami harus sampaikan di sinilah ujung perjuangan konstitusional kita dalam pilpres kali ini. 

Keputusan MK hari ini menjadi penanda berakhirnya Pilpres tahun 2024, keputusan MK hari ini menjadi penanda berakhirnya seluruh proses Pilpres 2024. 

Anies R. Baswedan: Selamat kepada Prabowo dan Gibran

Saudara-saudara sekalian salah satu prinsip demokrasi yang baik adalah peacefull transition of power, perpindahan kewenangan yang berjalan dengan damai dari presiden petahana yang segera akan berakhir masa jabatannya kepada presiden terpilih.

Dengan segala catatan tentang problematiknya, proses Pilpres 2024 kali ini kami berkomitmen untuk menjaga prinsip peacefull transition of power ini. Kami memilih untuk menjadi bagian yang terus menjaga terus membangun mutu demokrasi di Indonesia.

Oleh karena itu pada hari ini kami menyatakan bahwa bagi kami proses Pilpres 2024 telah terlewati seluruh fasenya. Kami sampaikan kepada Pak Prabowo dan Pak Gibran selamat menjalankan amanat konstitusi, selamat bekerja menunaikan harapan rakyat yang kini diembankan di atas pundak bapak-bapak berdua.

Saya sempat berkali-kali ditanya pendapat pribadi tentang Pak Prabowo dan saya jawab beliau adalah seorang Patriot. Hari ini saya terus mempercayai sebagai seorang patriot beliau adalah seorang yang telah mengalami pendidikan modern sejak usia belia dan berasal dari keluarga intelektual yang amat terpandang maka Prabowo tentu paham bahwa dalam demokrasi yang baik menerima keberadaan oposisi sebagai partner dalam bernegara, menjaga keseimbangan, dan independensi tiga cabang kekuasaan, yaitu eksekutif legislatif, yudikatif, lalu menjamin kebebasan media sebagai pilar keempat demokrasi, serta yang tidak kalah penting adalah menjaga kebebasan rakyat di dalam bersuara, di dalam mengungkapkan pendapat di dalam berserikat berkumpul, sebuah proses demokrasi dan sebagai seorang patriotik percaya akan mengembalikan dan akan menjaga nilai-nilai demokrasi ini di masa-masa Indonesia.

A. Muhaimin Iskandar: Terimakasih para pendukung

Saudara-saudara sekalian dalam kesempatan ini izinkan kami menyampaikan rasa terima kasih sedalam-dalamnya kepada seluruh pihak yang telah membersamai perjuangan kami partai pengusung, partai Nasdem, PKS, PKB, teman-teman Timnas Amin, teman-teman tim hukum nasional, seluruh teman-teman relawan, para ulama, para tokoh-tokoh agama, para pakar, dan rekan-rekan media semua yang telah ikut berjuang bersama-sama mendukung perubahan mengorbankan banyak tenaga, pikiran, dan harta demi memperjuangkan aspirasi perubahan saya ucapkan terima kasih.

Anies R. Baswedan: Teruslah Berjuang di Jalan Politik

Juga pada anak-anak muda, anak-anak muda yang pada pilpres kali ini memberi warna baru membawa pesan optimisme, pesan kreativitas, pesan inovasi, pesan kebaruan, terima kasih telah menjadikan Pilpres kali ini pilpres yang menyenangkan, mencerahkan, yang tidak kalah penting adalah mencerdaskan, kampanye yang membuat kita mendapatkan perspektif baru tentang apa arah Indonesia ke depan.

Karena itu kami berpesan kepada semua melihat proses yang terjadi proses politik sering nampak kotor dan berujung pada kekecewaan tapi jangan sampai Itu semua membuat kita berputus asa pada proses politik. Begitu banyak cita-cita besar yang dapat diperjuangkan melalui jalan politik bila saat ini kondisinya masih begitu mengecewakan justru Ini adalah tanda ini adalah pengingat bahwa perlu semakin banyak dari kita semua yang mau berjuang di jalan politik.

Ini adalah panggilan mereka-mereka yang berintegritas yang menjunjung tinggi etika yang memikirkan tentang masyarakat tentang negara tentang rakyat untuk mau masuk di wilayah politik.

Bawa kompetensinya, bawa integritasnya dorong jangan menyerah dan jangan putus asa. Jalan Perjuangan masih terbentang panjang sepanjang usia republik ini masih terbentang Jalan pengabdian untuk melakukan perubahan bagi keadilan bagi kesejahteraan bagi kemakmuran kita semua dan itu dibutuhkan kemauan untuk mau terlibat dalam proses politik.

Jangan putus asa mari kita jalan terus untuk perjuangan ini. 

A. Muhaimin Iskandar: Mari Lanjutkan Perjuangan Perubahan

Teman-teman semua marilah kita lanjutkan perjuangan mengubah yang memang perlu diubah, melanjutkan perjuangan untuk memperbaiki apa yang memang perlu diperbaiki. Dalam berbagai kesempatan dan ruang yang tersedia di masa yang akan datang.

Insyaallah saya dan Mas Anies akan terus membersamai teman-teman semua di dalam memperjuangkan kebaikan dan perbaikan menuju Indonesia yang adil dan makmur untuk semua.

Anies R. Baswedan: Terimakasih

Tetap semangat, jaga stamina, perjuangan masih panjang izinkan kami menyampaikan terima kasih terima kasih kepada semua semoga Allah subhanahu wa taala merahmati Negara Republik Indonesia dan melindungi kita semua asalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

NARASI ACADEMY

TERPOPULER

KOMENTAR